Interpretasi Isi Teks Berita

Interpretasi Isi Teks Berita


Tujuan Pembelajaran : Siswa dapat menginterpretasi makna teks berita baik lisan maupun tulisan.



Sumber: www.flickr.com
Apakah kalian senang membaca koran? Apa berita yang telah kalian baca hari ini? Adakah peristiwa yang menarik yang dapat kalian informasikan?
       Berbagai peristiwa bisa terjadi kapan saja dan peristiwa tersebut tidak hanya terjadi begitu saja. Kita bisa mengetahui berbagai peristiwa dari mana saja termasuk dari berita. Hal lain yang perlu kita perhatikan dalam sebuah peristiwa adalah alasan dan akibat dari peristiwa tersebut. Misalnya, media massa mengabarkan berita tentang korupsi di Indonesia. Kalian akan disuguhkan dengan kasus korupsi yang melibatkan orang-orang penting di Indonesia. Orang-orang penting itu seharusnya menjadi pemimpin yang amanah dan mampu memberikan contoh baik bagi masyarakat tetapi malah memberikan kerugian bagi bangsa.
       Dari berita-berita korupsi yang dikabarkan, kalian dapat memberikan pandangan, kesan, dan pendapat tentang korupsi tersebut. Salah satu hal yang dapat kalian lihat dari berbagai kasus korupsi di Indonesia adalah para oknum pemimpin bangsa yang sudah sulit dipercaya oleh rakyat. Mereka mengambil hak rakyat dan merugikan negara karena telah mengambil banyak uang. Selain itu, korupsi menjadi salah satu ciri karakter pemimpin yang sudah lupa dengan nilai-nilai bangsanya sendiri.
       Di samping itu, kesan, pandangan, dan pendapat diperoleh dari interpretasi kalian terhadap berita. Interpretasi tidak hanya mengungkapkan kembali peristiwa yang dijelaskan dalam berita tetapi mengambil makna yang tersembunyi dari berita tersebut. Melalui hasil interpretasi, kalian dapat merefleksi diri sendiri terhadap berbagai peristiwa yang terjadi. Untuk lebih memahaminya lebih lanjut, bacalah teks berita berikut ini.


Perhatikan contoh.

Banjir Masih Genangi Ponorogo
Luapan Sungai Bengawan Solo mengakibatkan banjir di sejumlah wilayah di Ponorogo, Jawa Timur, termasuk Kecamatan Suroto dan Sampung. Apalagi hujan terus mengguyur hingga Kamis 23 April 2015 malam, terutama di kecamatan Suroto dan Sampung.
      Banjir merendam permukiman warga, puskesmas, dan gedung sekolah, termasuk merendam jalan raya. Daerah yang terkena banjir paling parah meliputi Desa Kauman, Srandil, Karangrejo, dan Desa Tamanan di Kecamatan Sumoroto. Banjir yang merendam desa tersebut mencapai kedalaman 1 meter.
      Warga hanya pasrah dan menunggu banjir surut. Warga mengatakan bahwa belakangan ini banjir sering terjadi di desa mereka. Warga pun meyakini bahwa banjir disebabkan karena pendangkalan sungai.
      Banjir yang merendam pemukiman tentu mengganggu aktivitas warga. Adapun hal yang dilakukan untuk membantu warga, yaitu dengan adanya para petugas dari gabungan TNI, Polri, dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) sejak kemarin yang sudah diterjunkan ke lokasi banjir. (Vra/Ans)


Mari interpretasi.

Coba ungkapkan hasil interpretasi kalian tentang teks berita tersebut. Kalian tidak perlu menjelaskan lagi tentang peristiwa banjir yang terjadi di Ponorogo tersebut tetapi kalian cobalah untuk melihat dengan sudut pandang yang berbeda mengenai peristiwa tersebut.
      Misalnya, melalui pemberitaan tersebut, kalian dapat menginterpretasikan bahwa banjir menjadi masalah yang sulit diatasi dan perlu dicarikan solusi nyata untuk menyelesaikannya. Solusi itu perlu dilakukan oleh semua pihak, tidak hanya pemerintah. Selain itu, kalian juga dapat melihat bahwa keadaan lingkungan alam saat ini sudah tidak seimbang. Semakin sering banjir terjadi seharusnya semakin cepat kita memahami bahwa banjir menjadi tanda bahwa keadaan alam sudah rusak. Kerusakan alam tersebut tentu dilakukan oleh manusia, salah satunya dengan membuang sampah sembarangan. Akibatnya, sungai penuh dengan sampah dan saat hujan datang, air sulit mendapatkan tempat untuk mengalir. Demikianlah beberapa hal yang menjadi hasil interpretasi terhadap teks tersebut. Selain itu, adakah hasil interpretasi lain yang dapat kalian ungkapkan?


Poin Penting

Beberapa poin penting yang perlu kalian ingat dalam materi ini adalah.
1. Menginterpretasikan sebuah teks, terutama teks berita dilakukan dengan memberikan kesan dan pendapat, serta pandangan secara teoretis terhadap sesuatu. Menginterpretasikan sama halnya dengan menafsirkan.
2. Walaupun berupa makna dalam bentuk kesan atau pendapat yang terkesan subjektif, hasil interpretasi harus tetap logis.



Comments

Popular posts from this blog

Makna Kata, Istilah, dan Ungkapan dalam Teks Editorial

soal Bahasa Indonesia Kelas 10

KUMPULAN SOAL Bahasa Indonesia / X SEMESTER 1