Posts

Showing posts from July, 2016

Surat Lamaran Kerja

Surat Lamaran Kerja adalah salah satu jenis surat resmi yang ditujukan kepada seseorang, perusahaan, atau instansi tertentu yang tujuannya adalah untuk mengajukan diri guna menempati salah satu posisi pada perusahaan atau instansi yang dimaksud. Ada beberapa ketentuan dan hal-hal yang harus dicantumkan dalam suatu Surat Lamaran Kerja yang baik, antara lain sebagai berikut : ·           Menyebutkan nama perusahaan yang dituju. ·          Menyebutkan posisi atau pekerjaan apa yang diinginkan dalam perusahaan atau instansi tersebut. ·          Mencantumkan biodata diri secara lengkap. ·          Mencantumkan pengalaman kerja (jika sudah pernah bekerja sebelumnya). ·          Melengkapi persyaratan-persyaratan yang diminta oleh perusahaan yang membuka lowongan pekerjaan tersebut. ·          Menyertakan daftar riwayat hidup, dan sertifikat-sertifikat keahlian lain yang dimiliki sebagai berkas pendukung. Karena termasuk salah satu jenis surat resmi, maka dalam menyusun Surat Lamaran Ker

Mengidentifikasi Struktur Teks LHO, Ciri-Ciri Teks LHO, Kaidah Kebahasaan Teks LHO

Mengidentifikasi Struktur Teks LHO, Ciri-Ciri Teks LHO, Kaidah Kebahasaan Teks LHO Pada pembelajaran kali ini akan di sajikan mengenai bagaimana cara mengidentifikasi teks laporan hasil observasi.  Untuk melakukan kegiatan identifikasi harus memahami terlebih dahulu  1. struktur teks LHO 2. ciri-ciri teks LHO 3. kaidah kebahasaan teks LHO ketiga materi tersebut dapat dijabarkan sebagai berikut: 1. Struktur teks LHO Struktur teks merupakan gambaran cara teks tersebut dibangun. Kalian dapat mengamati bahwa teks laporan disusun dengan struktur teks pernyataan umum atau klasifikasi diikuti oleh anggota atau aspek yang dilaporkan. Dalam menganalisis struktur teks, struktur itu biasanya ditulis dengan pernyataan umum atau klasifikasi^anggota atau aspek yang dilaporkan. Tanda “^” berarti 'diikuti oleh. Tanda itu menyatakan urutan tahap pada struktur teks. Tahap pernyataan umum atau klasifikasi merupakan semacam pembuka atau pengantar tentang hal yang akan dilaporkan. Pada tahap pemb